PELANTIKAN SAKA BHAKTI HUSADA

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes, dr. Sri Gunadi Parwoko MKes dilantik oleh Ketua Kwartir Cabang Brebes H.Emastoni Ezam SH MH,

selaku Ketua Majelis Pembimbing Satuan Karya (Mabisaka) Pramuka Bhakti Husada di Aula Gedung Ikatan Dokter Indonesia Cabang Brebes.

Selain Ketua Mabisaka, pada kesempatan tersebut Ketua Kwarcab Pramuka juga melantik Anggota Mabisaka serta Pimpinan Saka (Pinsaka)

Pramuka Bhakti Husada Tingkat Nasional 2015-2020

Saka Bhakti Husada memiliki kegiatan dalam bentuk Krida bidang kesehatan yang mampu meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan kaum muda.

Khususnya anggota Saka Bhakti Husada sehingga mampu bersikap dan berperilaku sehat menjadi contoh untuk keluarga, teman dan

masyarakat di lingkungan serta menyebarluaskan informasi kesehatan kepada masyarakat.

Dalam jangka panjang krida bidang kesehatan akan berturut meningkatkan jangkauan dan cakupan layanan kesehatan utamanya Upaya

Kesehatan Masyarakat (UKM) seperti Pembudayaan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Imunisasi, pencegahan HIV-AIDS, TB Paru

Malaria serta Pengendalian penyakit.