AYO CEGAH KANKER " I AM AND I WILL "

Published  Tuesday,   04 February 2020     10:15 AM

Written by Admin

 

 

 

Hari Kanker Sedunia mengambil tema “ I AM and I WILL “. Tema ini berarti bahwa sekecil apapun hal yang dilakukan setiap orang punya kapasitas dan peran untuk mencegah kanker.

Masyarakat dihimbau untuk membagikan foto diri di akun media social dengan menggunakan tagar #IAmandIWill.

Peringatan Hari Kanker Sedunia ini bertujuan untuk menyatukan dan mendukung komunitas kanker demi mengurangi beban kanker global dan meningkatkan kesetaraan di antara para pasien.

Kanker adalah kondisi dimana terjadinya pertumbuhan sel yang abnormal dan tak terkendali. Pertumbuhan sel yang abnormal ini dapat membentuk benjolan yang umum dikenal dengan istilah tumor. Benjolan berlaku bagi semua jenis kanker, kecuali kanker darah. Jika tak diobati, tumor dapat tumbuh dan menyebar ke jaringan normal di sekitarnya hingga memperparah kondisi.

Sebanyak 9,6 juta orang meninggal dunia akibat kanker pada setiap tahunnya. Sementara sebanyak 3,7 juta kasus kanker dapat diselamatkan dengan mengimplementasikan perawatan dan pengobatan yang tepat serta deteksi dini.

Di Indonesia, Data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018 mencatat peningkatan prevalensi kanker dari 1,4 persen per 1000 penduduk pada 2013 menjadi 1,8 persen per 1000 penduduk pada 2018.

GERMAS dan Perilaku Hidup Bersih Sehat, resiko atau kemungkinan untuk terserang kanker akan berkurang.

 

 

 

Perilaku yang perlu diterapkan CERDIK :

                                   ♥ CEK KESEHATAN SECARA BERKALA

                       ♥ ENYAHKAN ASAP ROKOK

                                    RAJIN AKTIVITAS FISIK

                ♥DIET SEHAT Dengan KALORI SEIMBANG

                ♥ISTIRAHAT CUKUP, DAN

                ♥KELOLA STRESS

 

     ⇒ INGAT CERDIK ⇐