Brebes Harus Siap, karena ada di perbatasan dalam Video Conference bersama Gubernur JATENG

Published  Tuesday,   24 March 2020   09:00 AM

 

Written by Admin

 

 

 

 

Bapak Gubernur Provinsi Jawa Tengah dalam teleconference meminta agar Pemkab Brebes dan Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes bisa mencari produsen hand sanitizer di lingkungan Kabupaten Brebes, dan mulai untuk berproduksi agar hand sanitizer yang semakin langka dipasaran ini tersedia untuk wilayah Kabupaten Brebes.

“Brebes harus siap, karena ada di perbatasan”, tegur Bapak Ganjar saat teleconference.  Siapkan dulu kekuatan yang ada di Kabupaten Brebes, baik sarana dan prasana dan Sumber Daya Manusia dalam upaya pencegahan dan penanganan covid19. Pemerintah Kabupaten Brebes dihimbau untuk melakukan pengelolaan tata pemerintah yang luar biasa. “Dibutuhkan tindakan yang luar biasa, dan responsivelah pada rakyatnya. Berikan semua untuk rakyat, buka komunikasi untuk rakyat,” jelas Bapak Ganjar.

Permasalahan yang ada di Kabupaten Brebes sangat banyak sekali, dan siapa yang harus menangani? Tentu saja Bupati dan semua jajaran pemerintah di Kabupaten Brebes. Seluruh Rumah Sakit di Kabupaten Brebes dipersiapkan sebaik mungkin, agar Pemerintah Kab Brebes dalam menangani wabah ini lebih powerfull. Pemerintah Kabupaten Brebes dihimbau untuk mengedepankan APBD untuk melakukan pencegahan dan penanganan covid19 terlebih dahulu. Siapkan APBD perubahan atau mendahului anggaran. Khusus untuk Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes untuk menyiapkan kebutuhan, anggaran yang ada di APBD, potong semua anggaran yang ada terlebih dahulu dan prioritaskan yang ada untuk pencegahan dan penanganan covid19.