Pertemuan Lintas Sektor dalam Upaya Peningkatan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat Kabupaten Brebes Tahun 2019

Published  Wednesday,  27 March 2019     12: 00 PM

 

Written by Admin

 

 

 

Bapak Dr. Muhtar, SKM, M.Kes selaku Kasie Promkes Pemberdayaan Masyarakat dan Kesling Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes mengajak peserta Pertemuan Lintas Sektor untuk komitmen bersama dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di Kabupaten Brebes. Kerja sama lintas program yang diterapkan di Puskesmas artinya melibatkan beberapa program terkait yang ada di Puskesmas, tambahnya. Tujuan khusus kerja sama lintas program adalah untuk menggalang kerja sama dalam tim dan selanjutnya menggalang kerja sama lintas sektoral.

Pertemuan Lintas Sektor Tentang STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) ini sejatinya dibutuhkan kolaborasi untuk peningkatan STBM dalam rangka pelaksanaan GERMAS. Dukungan STBM membutuhkan kerjasama lintas sector sebagai upaya saling sinergi dan saling mendukung terhadap percepatan perbaikan sanitasi di Kabupaten Brebes melalui pembangunan sanitasi yang dilakukan secara terencana, terpadu dan berkelanjutan. Lebih lanjut Dr. Muhtar menjelaskan bahwa Sanitasi Total Berbasis Masyarakat berarti melibatkan masyarakat dalam pelaksanaannya. Bersama mengajak masyarakat untuk meningkatkan partisipasi melalui pemberdayaan masyarakat dalam program pembangunan sanitasi dan air bersih di kabupaten Brebes, serta arahan strategi bagi masyarakat desa dalam memberikan petunjuk kesesuaian program sanitasi dan air bersih di desa-desa.

Kesadaran akan pentingnya Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) masih terus harus ditingkatkan, karena masih banyak masyarakat di Kabupaten Brebes masih melakukan BABS (buang air besar sembarangan), masih rendahnya penerapan cuci tangan pakai sabun (CTPS). Untuk itu perlu komitmen bersama dalam pembagian visi dan tujuan serta tanggungjawab untuk mencapai kesuksesan dalam program STBM di Kabupaten Brebes. Keberhasilan STBM di Kabupaten Brebes tidak lepas dari pendekatan strategis meliputi peningkatkan kebutuhan sanitasi, penciptaan lingkungan kondusif, peningkatan penyediaan akses sanitasi. Dengan pertemuan Lintas Sektor ini diharapkan kemajuan STBM dengan melibatkan lintas sector dan masyarakat dapat meningkatkan program sanitasi di Kabupaten Brebes mengalami peningkatan yang signifikan sehingga akan memberikan dampak yang baik bagi kesehatan masyarakat, ungkap dr. Sartono, M.M.