Bupati Brebes Raih Penghargaan Tokoh Imunisasi Measles Rubella Tahun 2017 dalam Upacara HARI KESEHATAN NASIONAL Ke 53 Kabupaten Brebes

Published 

Written by Admin

 

 

 

Puncak Hari Kesehatan Nasional Kabupaten Brebes Ke 53 Tahun 2017 digelar dengan Upacara Hari Kesehatan Nasional. Upacara yang diadakan di alun-alun Kabupaten Brebes, pada hari Senin tanggal 13 November 2017 dihadiri oleh segenap karyawan dan karyawati Dinas Kesehatan Kab Brebes, SKPD terkait, karyawan karyawati Labkesda, BLUD, Beberapa karyawan perwakilan 38 Puskesmas se Kabupaten Brebes, RSUD Brebes dan RSUD Bumaiyu, RS Swasta yaitu RS Amanah Mahmudah, RS Dedy Jaya, RS Dera Assyifa, RS Bhakti Asih, RS Mutiara Bunda, RS Alam Medika, RS Siti Asyiyah, RS Siti Amaliyah dan RS Siti Aminah. Organisasi Profesi terdiri dari IDI, PDGI, IAKMI, IAI, IBI, PPNI, PATELKI, PERSAGI, HAKLI, PORMIKI. Dari Pendidikan seperti AKBID YPBHK, dan AKBID KARYA MANDIRI, SMKF YPBHK, SMKF YPIB, Universitas Muhadi Setiabudi, Saka Bhakti Husada (SBH).

Bupati Brebes, Idza Priyanti, SE, dalam amanat inspektur upacara menyampaikan bahwa Tema Hari Kesehatan Nasional ke 53 Tahun 2017 adalah Sehat Keluargaku, Sehat Indonesiaku. Tema tersebut sejalan dengan Program Indonesia Sehat melalui Pendekatan Keluarga dimana Keluarga menjadi awal untuk mendorong masyarakat yang mandiri untuk hidup sehat. Komponen terpenting dalam pencegahan penyakit selain dipengaruhi kualitas lingkungan serta sarana dan prasarana pelayanan kesehatan adalah PERILAKU KELUARGA memiliki dampak yang besar dalam pembentukan perilaku individu.

Keluarga merupakan unit terkecil dari masyarakat yang menjadi inti pembangunan kesehatan sesuai UU Nomor 36 tahun 2009. Program Indonesia Sehat melalui pendekatan keluarga, menekankan pada pentingnya peran keluarga dalam pembangunan kesehatan. Lingkungan Keluarga memberikan dasar bagi seseorang untuk memiliki kebiasaan perilaku dan gaya hidup yang sehat.

Oleh karena itu, kita perlu terus berupaya untuk membudayakan perilaku hidup bersih dan sehat pada masyarakat mulai dari lingkungan keluarga, pesan Bupati Brebes Idza Priyanti SE.

Keberhasilan Pembangunan Kesehatan Kabupaten Brebes akan terwujud dengan kerjasama bukan hanya SKPD terkait namun lintas sektor dan program dalam mewujudkan masyrakat untuk berperilaku hidup sehat yang pada akhirnya dapat membentuk bangsa Indonesia yang kuat. Dengan mendorong Program Indonesia Sehat melalui pendekatan keluarga dan GERMAS, kita berupaya membangun kemandirian keluarga dan masyarakat dalam hidup sehat sebagai upaya promotif dan preventif yang pada akhirnya dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

Peringatan HKN saat ini, merupakan momentum untuk meneguhkan kembali komitmen, menguatkan tekad serta menggugah semangat kita semua agar senantiasa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat serta terus berupaya menyadarkan masyarakat agar mandiri dalam aspek kesehatan.

Kegiatan HARI KESEHATAN NASIONAL Ke 53 Tahun 2017 Kabupaten Brebes dimeriahkan dengan berbagai kegiatan antara lain, Lomba Paduan suara, Lomba Gerak dan Tari Kreasi CTPS dan Germas, Lomba Bolla Volley, Lomba Badminton, Lomba Senam Peregangan dalam bentuk Video, Gowes yang terbuka diikuti oleh masyarakat Kabupaten Brebes, dan Donor Darah yang dilaksanakan di kantor Dinas Kesehatan Kab Brebes seusai Upacara HKN.

Dalam Upacara HKN Ke 53 tahun 2017, Bupati Idza Priyanti SE menyampaikan bahwa Kabupaten Brebes melalui Beliau memperoleh Penghargaan Sebagai Tokoh Imunisasi Measless Rubella Kabupaten Brebes tahun 2017, dengan kegigihan Para Petugas Kesehatan dan Relawan, Imunisasi MR mencapai 99.96% per Oktober 2017 atau 446.620 orang dari seluruh jumlah anak usia 9 sampai 15 tahun sebanyak 446,787 anak. Dengan demikian Kita dapat mewujudkan Anak Indonesia yang sehat dan berkualitas, ungkap Ibu Idza Priyanti SE.

RANGKAIAN KEGIATAN HARI KESEHATAN NASIONAL  KE 53 KABUPATEN BREBES