Rapat Koordinasi Kepala Puskesmas se Kabupaten Brebes Tahun 2020

Written by meilansari

Published  Thursday,   27 February 2020    09:30 AM

Written by Admin

 

 

 

 

dr. Sartono, M.M selaku Kadinkes Kabupaten Brebes menghadiri Pertemuan Rakor Koordinasi Kepala Puskesmas dan Kepala BLUD Se Kabupaten Brebes di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes pada Rabu, 26 Februari 2020. Hadir dalam pertemuan, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes, Kasubag Program dan Keuangan sebagai penyelenggara pertemuan, Kasie SDK SI, serta Kepala Puskesmas dan Kepala BLUD se Kabupaten Brebes.

Pertemuan yang diadakan oleh Program dan Keuangan membahas tentang pendapatan dan belanja BLUD Tanjung, evaluasi tahun anggaran 2019 serta pelaksanaan tahun anggaran 2020. Paparan mengenai pendapatan kapitasi, retribusi, non kapitasi serta belanja pegawai, belanja barang dan jasa, belanja modal puskesmas-puskesmas dibawah naungan BLUD Tanjung, serta beberapa hal atau kendala yang dihadapi BLUD tanjung.

“Terdapat beberapa perencanaan atau rehab bangunan puskesmas dan jaringannya, hal ini tentunya demi meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat”, jelas drg. Adhi. “Semoga pelaksanaan tahun anggaran 2020 dapat terlaksana dengan baik”, tambahnya.

dr. Sartono, M.M memberi arahan kepada Kepala Puskesmas se Kabupaten Brebes bahwa perlu adanya peningkatan upaya terkait penanganan AKI. “Masih tinggi nya AKI harus menjadi prioritas pelayanan kesehatan di Kabupaten ini, salah satunya dengan adanya pembinaan langsung dari Dokter Spesialis Kandungan kepada 38 Puskesmas di Kabupaten Brebes sesuai dengan jadwal yang dibagikan”, himbaunya.

Bapak Kadinkes juga menjelaskan mengenai transpot kader dan dukun bayi. Transport bagi kader dan dukun bayi harus dibagikan sesuai dengan peraturan yang ada, karena hal tersebut dapat menjadi semangat bagi para kader dan dukun bayi terlatih di Kabupaten Brebes dalam membantu tenaga kesehatan Puskesmas dalam pelayanan kesehatan.